DaerahEkbis

PT. Surya Batara Mahkota (SBM) Siap Luncurkan Suzuki New Carry Pick Up untuk Nusa Tenggara Timur

120
×

PT. Surya Batara Mahkota (SBM) Siap Luncurkan Suzuki New Carry Pick Up untuk Nusa Tenggara Timur

Sebarkan artikel ini
FOTO : All New Carry Pick Up 2019

TEROPONGNTT, KUPANG —  Setelah sukses menggelar soft launching All New Ertiga Suzuki Sport pada, Jumat (5/4/2019) lalu,  kini PT. Surya Batara Mahkota (SBM) Oeba Kupang kembali bersiap meluncurkan model terbaru mobil Suzuki New Carry Pick Up. Bahkan, peluncuran Suzuki New Carry Pick Up akan digelar secara meriah di pelataran Lippo Plaza Kupang, Sabtu (11/5/2019).

Peluncuran Suzuki New Carry Pick Up akan dimeriahkan penyanyi Doddy Latuharhary serta penampilan arti lokal NTT.

Hal ini dijelaskan manager Marketing PT. Surya Batara mahkota (SBM( Suzuki Mobil Kupang, Musawir Muhammad saat ditemui  di dealer mobil Suzuki Oeba Kupang, Rabu (8/5/2019).  Menurut Musawir Muhammad, Suzuki New Carry Pick Up merupakan generasi keenam Suzuki carry Pick Up yang lahir sejak 1976.

Secara nasional, peluncuran model terbaru mobil Suzuki telah dilakukan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di pameran otomotif Indonesia International Motor Show yang berlangsung di JIExpo Kemayoran Jakarta, Kamis (25/4/2029). PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi melakukan pembaruan model yang 100 persen baru untuk kendaraan niaga ringan yakni Suzuki Carry pick up, yang selama ini menjadi volume maker mereka.

Sebelumnya, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) melalui PT. Surya Batara Mahkota (SBM) Oeba Kupang selaku main dealer mobil Suzuki di Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar Soft Launching All New Ertiga Suzuki Sport di Lantai I Dealer Suzuki PT. Surya Batara Mahkota (SBM) Oeba Kupang, Jumat (5/4/2019).

Soft Launching All New Ertiga Suzuki Sport didahului dengan press conference oleh General Manager (GM) PT. Surya Batara Mahkota (SBM), Fredy Prijatna, bersama Branch Manager Suzuki Mobil PT SBM Kupang, Theo Pareira dan Koordinator TFT Suzuki Mobil PT SBM Kupang, Pier Pello.

(max)

Comment