Daerah

Anggota Komisi IV DPR RI Usman Husin Serahkan Bantuan 40 Alat dan Mesin Pertanian untuk 35 Kelompok Tani, Wakil Bupati : Ini Pertama Terjadi di Kabupaten TTS

40
×

Anggota Komisi IV DPR RI Usman Husin Serahkan Bantuan 40 Alat dan Mesin Pertanian untuk 35 Kelompok Tani, Wakil Bupati : Ini Pertama Terjadi di Kabupaten TTS

Sebarkan artikel ini
FOTO : Acara penyerahan bantuan alsintan oleh Anggota Komisi IV DPR RI usman Husin di Kabupaten TTS.

TEROPONGNTT, SOE — Anggota Komisi IV DPR RI dari Fraksi PKB Usman Husin menyerahkan bantuan 40 alat dan mesin pertanian (Alsintan) kepada 35 kelompok tani yang ada di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS). Penyerahan bantuan 40 alsintan ini dilaksanakan di kantor Dinas Pertanian Kabupaten TTS, pada Senin 24 Maret 2025.

Acara penyerahan bantuan 40 alsintan bagi 35 kelompok tani ini dihadiri Wakil Bupati TTS, Jhony Army Konay, Sekda Kabupaten TTS, Ketua DPRD TTS Mordekai Liu, Ketua DPC PKB Kabupaten TTS Relygius Usfunan, Dandim 1621 TTS dan Kapolres TTS, serta 35 ketua kelompok tani sebagai penerima bantuan, dan undangan lainnya. Sementara Bupati TTS, Eduard Markus Lioe berhalangan hadir karena sedang bertugas ke Jakarta.

Dua kelompok tani yang mendapat bantuan traktor roda empat adalah Kelompok Tani Efrata  dari Desa Skinu, Kecamatan Toianas, dan Kelompok Tani Sahabat dari Desa Linamnutu, Kecamatan Amanuban Selatan. Sebagai Ketua Kelompok Tani Efrata, Marten Nabuasa hadir langsung dan menerima penyerahan bantuan traktor roda empat yang diserahkan Anggota Komisi IV DPR RI Usman Husin. Begitu pula dengan Sepri I. Anin, Ketua Kelompok Tani Sahabat dari Desa Linamnutu, juga hadir langsung menerima bantuan alsintan yang diserahkan Usman Husin.

Para ketua kelompok tani atau anggota kelompok tani yang hadir, tampak senang mendapat bantuan alsintan tersebut, Mereka bahkan secara bergantian ada yang foto bersama dengan Anggota Komisi IV DPR RI Usman Husin dengan latar belakang alsintan yang baru diserahkan.

Dalam laporannya pada acara ini, Plt. Kadis Pertanian Kabupaten TTS Yehuda Tunliu mengatakan, bantuan 40 alat dan mesin pertanian (Alsintan) yang diserahkan Anggota Komisi IV DPR RI Usman Husin ini berupa, 6 unit Traktor Roda Dua, 2 unit Traktor Roda Empat, 30 unit Handsprayer  serta 2 unit Rice Empraier.

Untuk diketahui, Handsprayer adalah alat semprot portabel yang dioperasikan dengan memompa menggunakan tangan, sementara Rice Empraier mesin tanam padi adalah alat mekanis yang dirancang untuk menanam bibit padi secara otomatis di lahan sawah.

Terkait bantuan alsintan yang diserhkan ini, Anggota Komisi IV DPR RI dari Fraksi PKB Usman Husin mengatakan, bantuan diberikan untuk menjawab kebutuhan petani akan peralatan dan mesin pertanian (Alsintan). Dengan harapan, bantuan alsintan ini bisa membantu memudahkan pekerjaan petani dalam mengelola lahan pertaniannya dan mendapatkan hasil produksi pertanian.

“Jangan setelah mendapat bantuan alsintan, malah disewakan atau bahkan dijual kepada orang lain. Saya sering mendapat informasi seperti itu. Alsintan ini adalah bantuan pemerintah yang harus dimanfaatkan dengan baik untuk kepentingan seluruh anggota kelompok tani. Saya juga akan ikut memantau sejauhmana alsintan yang diberikan bermanfaat bagi usaha pertanian masyarakat di TTS ini,” kata Usman Husin.

Dikatakan Usman Husin, sebagai anggota dewan, dirinya memberi perrhatian serius terhadap pengembangan usaha pertanian masyarakat di Kabupaten TTS. Karena kalau usaha pertanian ditekuni secara baik, maka akan berhasil dan dapat meningkatkan kehidupan ekonomi masyarakatnya.

‘Orang bilang petani di TTS itu malas, tapi saya katakana tidak malas. Petani di TTS ini semuanya rajin dan ingin serius bekerja. Hanya saja ada tantangan dalam menekuni usaha pertanian yakni masalah ketersediaan air dan alsintan. Karena itu, manfaatkan bantuan alsintan ini secara baik, dan kedepan kita terus mendorong pemerintah supaya membangun sumur bor untuk menjawabi kebutuhan petani akan ketersediaan air di lahan pertanian”, kata Usman Husin.

Pada tahap berikutnya, kata Usman Husin, juga akan ada bantuan 45 pompa air bagi petani di Kabupaten TTS dan aka nada bantuan-bantuan lainnya. Supaya kedepannya, usaha pertanian masyarakat TTS bisa lebih berhasil.

Sementara Wakil Bupati TTS, Jhony Army Konay, mengucapkan banyak terima kasih kepada Anggota Komisi IV DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Usman Husin yang telah memperjuangkan dan menyerahkan bantuan alsintan kepada petani di Kabupaten TTS. Bahkan ia merasa apa yang dilakukan Anggota Komisi IV DPR RI Usman Husin merupakan yang pertama terjadi di Kabupaten TTS.

“Menurut saya, yang seperti ini baru pertama terjadi di Kabupaten TTS. Anggota DPR RI yang belum setahun menjabat sudah berbuat banyak bagi masyarakat Timor Tengah Selatan. Bantuan yang diberikan ini sudah sangat banyak. Apalagi nanti akan ada bantuan bibit tanaman, bantuan pompa air dan bantuan lainnya untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan mendukung swasembada pangan yang menjadi program pemerintah,” kata Army Konay.

Hal yang sama disampaikan Ketua DPC PKB Kabupaten TTS, Relygius Usfunan. Secara pribadi dan sebagai Ketua DPC PKB Kabupaten TTS, ia mengucapkan banyak terima kasih kepada Anggota Komisi IV DPR RI Usman Husin yang telah memberi perhatian lebih kepada petani di wilayah ini.

“Karena itu kami berharap, kelompok tani yang mendapat bantuan dapat menggunakan alsintan yang diberikan dengan baik sehingga dapat meningkatkan produksi hasil pertaniannya. Apalagi Anggota Komisi IV DPR RI Usman Husin akan terus berjuang untukmembantu petani di Kabupaten TTS ini,” kata Relygius Usfunan.

Beberapa ketua kelompok tani yang dimintai tanggapan mereka, mengaku senang karena kelompok tani mereka mendapat bantuan alsintan yang diserahkan Anggota Komisi IV DPR RI Usman Husin. Mereka berjanji akan menggunakan alsnitan tersebut secara baik agar bermanfaat bagi usaha pertanian.

“Kami senang dan berterima kasih kepada bapak Anggota Komisi IV DPR RI Usman Husin atas bantuan yang diberikan. Kami akan manfaatkan alnintan ini dengan sebaik-baiknya,” kata Simson Neonane, yang mengaku sebagai anggota Kelompok Tani dari Desa Bena, Kecamatan Amanuban Selatan.

(max)

Comment