Nasional

Berkat Peran Kagama, Makin Banyak Anak NTT Lolos Kuliah di UGM, Begini Kata Ibu Rektor

8
×

Berkat Peran Kagama, Makin Banyak Anak NTT Lolos Kuliah di UGM, Begini Kata Ibu Rektor

Sebarkan artikel ini
FOTO : Rektor UGM dan Ketua Kagama NTT bersama mahasiswa KKN UGM saat di Pantai Warna Oesapa Kupang

TEROPONGNTT, KUPANG – Berkat upaya dan peran Pengurus Daerah Keluarga Alumni Universitas Gajah Mada (Pengda Kagama) Provinsi Nusa Tenggara Timur Pengda Kagama NTT, jumlah anak NTT yang lolos seleksi ujian masuk penerimaan mahasiswa baru (PMB) Universitas Gajah Mada (UGM) makin bertambah. Jika tahun sebelumnya hanya dua orang, maka pada tahun 2024 ini ada sembilan anak NTT  yang lolos seleksi atas dukungan Kerjasama Kagama NTT, Pemprov NTT dan UGM.

Ketua Pengda Kagama NTT, Robert P Fanggidae mengatakan, pada tahun ini ada 9 orang anak NTT yang lolos seleksi dan diterima menjadi mahasiswa UGM Yogyakarta. Lima orang diantaranya adalah Jopetrus Banase dan Maria Stevania Amapiran, dari tamatan SMAK Giovanie-Kupang, kemudian Surya Sakan dari tamatan SMAN 1 Rote Barat Laut, dan Kezia Salean dari tamatan SMAK Lentera – Kupang.

“Ada Sembilan orang yang lolos seleksi tahun ini, cuma baru empat nama yang kami tahu nama mereka. Lima orang lainnya kami belum dapat info nama-nama mereka. Yang pasti ada 9 yang lolos jadi mahasiswa baru UGM kali ini,” kata Robert P Fanggidae saat ditemui di kegiatan Bakti Sosial Pemungutan Sampah Pantai Warna Oesapa Kupang, Sabtu 20 Juli 2024.

Salah satu anak NTT yang lolos kuliah ke UGM yakni Jopetrus Banase bahkan turut hadir dan ikut serta dalam kegiatan Bakti Sosial Pemungutan Sampah Pantai Warna Oesapa Kupang bersama Rektor UGM Prof. dr. Ova Emilia dan para mahasiswa KKN UGM, Ketua dan Pengurus Pengda Kagama NTT, serta jajaran direksi dan karyawan Bank TLM.

Jopetrus Banase tampak bahagia karena meski baru lolos seleksi masuk menjadi mahasiswa baru UGM, namun sudah berkesempatan bertemu dan berkenalan langsung dengan Rektor UGM, Prof. dr. Ova Emilia dan sejumlah dosen serta Ketua dan Pengurus Kagama NTT.

Ke-sembilan anak NTT ini diterima menjadi mahasiswa baru UGM tahun 2024 setelah lolos seleksi penerimaan mahasiswa baru (PMB) UGM melalui jalur seleksi Ujian Masuk – Computer Based Test (UM CBT) yang penyelenggaraannya didukung Pengda Kagama Provinsi NTT. Saat itu, pelaksanaan UM CBT yang digelar di Aula BPMP NTT diikuti 76 lulusan SMA dan SMK.

Sementara dua anak NTT yang diterima menjadi mahasiswa UGM pada tahun sebelumnya adalah yakni : Dio Messakh dari SMAK Dian Harapan, dan Sufirah Masang dari Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kabupaten Alor. Dio Messakh diterima sebagai mahasiswa baru pada Fakultas Teknik Jurusan Teknik Industri, sementara Sufirah Masang diterima sebagai mahasiswa baru pada Fakultas Kedokteran.

Rektor UGM Prof. dr. Ova Emilia yang dimintai tanggapannya saat ditemui di tempat yang sama di Pantai Warna Oesapa Kupang, Sabtu 20 Juli 2024, mengatakan bahwa hal itu merupakan bentuk dari inklusifitas dari Universitas Gajah Maga (UGM).  “Memang bentuknya macam-macam, hal ini masih terus kita kembangkan,” kata Rektor UGM.

Rektor UGM Prof. dr. Ova Emilia berharao, dengan semakin banyaknya anak-anak dari daerah-daerah yang mungkin masih tertinggal (termasuk NTT), nantinya setelah tamat dari UGM bisa Kembali ke daerahnya untuk membangun wilayahnya atau kampung halamannya.

“Dengan semakin banyaknya adik-adik dari daerah-daerah yang mungkin masih tertinggal, berkesempatan untuk mendapatkan pendidikan berkualitas, kita berharap mereka juga nantinya akan secara aktif kembali untuk membangun daerahnya. Ini menjadi bentuk kontribusi dari universitas untuk pencerdasan dan pengembangan dari daerah,” kata Rektor UGM Prof. dr. Ova Emilia.

(max)

Comment

https://gawai.co/docs/pkv-games/ https://gawai.co/docs/dominoqq/ https://gawai.co/docs/bandarqq/