DuniaHukrimNasional

Bom Gereja di Surabaya, Korban Bertambah jadi 8 Meninggal, 38 Luka-luka

109
×

Bom Gereja di Surabaya, Korban Bertambah jadi 8 Meninggal, 38 Luka-luka

Sebarkan artikel ini

TEROPONGNTT, SURABAYA – Jumlah korban meninggal dan korban luka-luka akibat ledakan bom di 3 gereja di Surabaya, Minggu (13/5/2018) pagi, terus bertambah. Dalam lima menit saja, jumlah korban meninggal naik menjadi delapan orang dan jumlah korban luka-luka meningkat menjadi 38 orang.

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera kembali menginformasikan kondisi terakhir jumlah korban kepada wartawan di lokasi kejadian di Surabaya, Minggu (13/5/2018) siang.  Sebelumnya dikabarkan, korban meninggal akibat ledakan bom di tiga gereja yakni 6 orang meninggal dunia dan 25 orang lainnya mengalami luka-luka.

Menurut Frans, semua korban luka-luka sudah dilarikan ke rumah sakit yang tersebar di Kota Surabaya untuk mendapat pertolongan medis. Polisi masih terus melakukan identifikasi korban meninggal dan mengidentifikasi di lokasi kejadian.

Ledakan bom di 3 gereja di Surabaya terjadi, Minggu (13/5/2018) sekitar pukul 07.00 wib. Ketiga lokasi tersebut yakni di Gereja Katolik Santa Maria Tak Bercela di Jalan Ngagel Madya Utara, bom kedua di Gereja Kristen Indonesia (GKI) di Jalan Diponegoro no. 146 dan bom ketiga di Gereja Pantekosta Pusat Surabaya (GPPS) di Jalan Arjuna. (*/berbagai sumber)

Comment