TEROPONGNTT, MATARAM — Kepuasan Pelanggan merupakan salah satu Corporate Cul-ture Purpose (Tujuan Budaya Perusahaan) di PT. PLN (Persero).
Guna mendukung Corporate Culture Purpose (CCP) tersebut, UIP Nusra menjalankan 5 pro-gram.
Ke-5 program dalam uapaya mendukung CCP di PT. PLN (Persero) tersebut adalah :
1. Motor NUSRA
2. GTO (Google Maps for Tracking Optimizations)
3. NUSRA Handover
4. NUSRA Movement
5. NUSRA Achievement
Informasi ini termuat dalam akun Instagram PT PLN (Persero) UIP Nusra yakni @uipnusra, seperti dikutip pada Senin 18 September 2023.
Seperti dikutip dari akun Instagram @uipnusra, Motor NUSRA adalah monitoring proyek Nusra dalam bentuk Google Sheets.
Delanjutnya GTO (Google Maps for Tracking Optimizations) adalah Informasi Koordinat Tower yang diakses melalui Google Maps
Sementara NUSRA Handover adalah penyampaian dokumen proyek melalui server NAS PLN
Dan, NUSRA Movement adalah rapat internal Tim Sukses KPI untuk mencapai target
Sementara NUSRA Achievement adalah Flyer berisi pencapaian Nusra dalam 1 bulan
Untuk diketahui, Unit Induk Pembangunan (UIP) adalah sebagai pelaksana dan pengawas pekerjaan pembangunan proyek transmisi yang dilaksanakan oleh kontraktor atau Unit Pelaksana Proyek (UPP).
Dinamakan Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) karena wilayah kerja Unit Induk Pembangunan(UIP) ini meliputi wilayah Nusa Tenggara yang terdiri dari wilayah Pro-visni NTT dan NTB.
(*)
Comment