EkbisNasional

GO-JEK Luncurkan GO-BILLS untuk Pembayaran Listrik dan BPJS Kesehatan

122
×

GO-JEK Luncurkan GO-BILLS untuk Pembayaran Listrik dan BPJS Kesehatan

Sebarkan artikel ini

TEROPONGNTT, JAKARTA –  GO-JEK sebagai penyedia layanan on-demand berbasis aplikasi terdepan di Indonesia, kembali hadirkan solusi untuk mempermudah masyarakat Indonesia dalam pembayaran tagihan listrik dan iuran BPJS kesehatan.

Dalam konferensi pers yang digelar di Jakarta, Rabu (22/11/2017), GO-JEK memperkenalkan GO-BILLS – layanan untuk membayar tagihan terkait kebutuhan sehari-hari dengan menggunakan GO-PAY. Melalui layanan ini, pengguna aplikasi GO-JEK bisa membayar tagihan listrik dan BPJS Kesehatan hanya dengan beberapa langkah mudah.

Konferensi pers dihadiri Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara.

Dalam sambutannya, CEO dan Founder GO-JEK, Nadiem Makarim mengatakan, layanan GO-BILLS merupakah langkah awal perusahaan untuk menghadirkan lebih banyak kemudahan
bertransaksi non-tunai bagi para pengguna aplikasi GO-JEK.

“Saat ini, Indonesia sedang memasuki masa transisi dari masyarakat tunai ke masyarakat non-tunai. Kami berharap dengan adanya layanan ini akan mempercepat transisi tersebut. Layanan GO-BILLS ini akan terus dikembangkan ke depannya untuk semakin memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran tagihan sehari-hari secara mudah dan aman,” kata Nadiem.

Nadiem menambahkan, inisiatif ini dilakukan, juga untuk mendorong inklusi keuangan lewat pembayaran elektronik menggunakan saldo GO-PAY.

“GO-JEK melalui GO-PAY punya peran sebagai jembatan mempercepat inklusi keuangan bagi bank dan lembaga jasa keuangan lainnya kepada masyarakat terutama unbanked communities. Kami melihat untuk mendorong inklusi keuangan di Indonesia, pembayaran berbasis elektronik menjadi kunci penting. Dengan pembayaran elektronik terkait kebutuhan sehari-hari, kepercayaan masyarakat terutama
unbanked communities terhadap layanan jasa keuangan bisa meningkat,” kata Nadiem.

Data Euromonitor (2016) menyebutkan, 25 persen transaksi konsumen di Indonesia saat ini merupakan transaksi non-tunai. Sedangkan Bank Indonesia mencatat, jumlah nominal transaksi elektronik di Indonesia pada September 2017 mencapai Rp 817 milyar, dengan jumlah transaksi lebih dari 65 juta transaksi.

Angka ini diperkirakan akan terus meningkat seiring peningkatan penetrasi smartphone dan internet di tanah air. Langkah awal GO-JEK melalui GO-BILLS juga sejalan dengan komitmen perusahaan mempromosikan cashless society dan Gerakan Nasional Non Tunai yang dicanangkan Pemerintah dan Bank Indonesia.

Sementara Direktur Terknologi dan Informasi BPJS Kesehatan, Wahyuddin Bagenda memberikan apresiasi terhadap layanan GO-BILLS. “Guna mendorong kepatuhan masyarakat terhadap pembayaran jaminan sosial kesehatan, kami terus menambah channel pembayaran. Cukup dengan 3 langkah mudah, masyarakat bisa membayar iuran BPJS Kesehatan untuk diri sendiri maupun keluarga melalui aplikasi GO-JEK.

Menurut Wahyuddin, GO-JEK adalah salah satu perusahaan teknologi yang memiliki jangkauan pasar yang luas. Sinergi dengan GO-JEK ini diharapkan dapat kian memudahkan masyarakat, terutama peserta JKN-KIS Lewat fitur GO-BILLS dalam aplikasi GO-JEK, peserta JKN-KIS dapat membayar iuran JKN-KIS kapanpun dan dimanapun.

“Saat ini terdapat lebih dari 600.000 titik layanan pembayaran iuran JKN-KIS. Dengan berbagai kemudahan ini, kami berharap animo peserta JKN-KIS di berbagai daerah untuk membayar iuran tepat waktu dapat meningkat, sehingga sustainibilitas program JKN-KIS terus terjaga. Ke depannya kami akan terus memperluas kanal pembayaran, serta meningkatkan kemudahan dan manfaat bagi peserta JKN-KIS,” kata Wahyuddin.

Di tahap awal ini, pengguna aplikasi GO-JEK dapat membayar berbagai macam tagihan listrik melalui GO-BILLS, seperti tagihan listrik pra bayar, tagihan listrik pasca bayar dan non tagihan listrik. Ke depannya, layanan ini akan semakin dikembangkan untuk dapat mengakomodir lebih banyak fitur pembayaran.

GO-PAY beberapa minggu lalu juga memperkenalkan metode isi saldo melalui gerai belanja yaitu jaringan Alfa group secara nasional. Metode isi saldo GO-PAY lewat gerai belanja dan mitra driver membuka kesempatan bagi mereka yang tidak memiliki rekening bank untuk mengakses dan memanfaatkan layanan pembayaran elektronik. (*/BPJS Kesehatan Kupang)

Comment

https://gawai.co/docs/pkv-games/ https://gawai.co/docs/dominoqq/ https://gawai.co/docs/bandarqq/