# Dihadiri Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita
TEROPONGNTT, KUPANG — Gubernur NTT, Viktor B Laiskodat meresmikan pembukaan Balai Latihan Kerja Luar Negeri (BLK-LN) Berhasil Langgeng Kencana Kupang, Kamis (22/8/2019). Acara peresmian dan pembukaan BLK-LN Berhasil Langgeng Kencana ini dihadiri Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita dan Ketua DPRD NTT, Anwar Pua Geno.
Balai Latihan Kerja Luar Negeri (BLK-LN) Berhasil Langgeng Kencana adalah balai latihan kerja milik swasta. Peresmian BLK-LN Berhasil Langgeng Kencana Kupang ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat dan pembukaannya ditandai dengan pengguntingan pita oleh Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita.
Penandatangan prasasti dan pengguntingan pita disaksikan Ketua DPRD NTT, Anwar Pua Geno, pejabat dari Kemterian Perdagangan RI, Owner Balai Latihan Kerja Luar Negeri (BLK-LN) Berhasil Langgeng Kencana serta Direktur BLK-LN Berhasil Langgeng Kencana Kupang, Dewi Sri Hartati serta Kepada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi NTT, Sisilia Sona dan semua yang hadir.
Gubernur NTT, Viktor B Laiskodat dalam sambutannya, mengucapkan selamat atas dibukanya Balai Latihan Kerja Luar Negeri (BLK-LN) Berhasil Langgeng Kencana Kupang. Namun, Viktor B Laiskodat menegaskan, kehadiran BLK-LN Berhasil Langgeng Kencana Kupang harus bisa bermanfaat bagi peningkatan kualitas calon tenaga kerja di Provinsi NTT yang akan berangkat ke luar negeri.
Gubernur NTT, Viktor B Laiskodat juga berharap, akan terjadi peningkatan jumlah calon tenaga kerja Indonesia yang berangkat ke luar negeri melalui jalur yang resmi, dengan kualitas SDM dan ketrampilan yang sesuai kebutuhan tenaga kerja di luar negeri.
Sementara Direktur BLK-LN Berhasil Langgeng Kencana Kupang, Dewi Sri Hartati dalam sambutannya mengatakan, Grup perusahaan Balai Latihan Kerja Luar Negeri (BLK-LN) Berhasil Langgeng Kencana memiliki tekad dan semangat yang kuat untuk mendidik dan meningkatkan ketrampilan calon tenaga kerja Indonesia (TKI) asal NTT yang akan berangkat ke luar negeri.
“Grup perusahaan Balai Latihan Kerja Luar Negeri (BLK-LN) Berhasil Langgeng Kencana sangat serius dalam pembentukan calon tenaga kerja Indonesia yang berkualitas sehingga mampu bersaing di luar negeri dan memiliki standar kompetensi sesuai kebutuhan luar negeri,” kata Dewi Sri Hartati.
Dewi Sri Hartati berharap, kehadiran Balai Latihan Kerja Luar Negeri (BLK-LN) Berhasil Langgeng Kencana di Nusa Tenggara Timur (NTT) bisa mendapat dukungan dan sambutan positif dari pemerintah dan masyarakat provinsi ini.
(max)
Comment