DaerahTips & Kesehatan

Gustaf Oematan : Sampah Bukan Masalah Sapele

293
×

Gustaf Oematan : Sampah Bukan Masalah Sapele

Sebarkan artikel ini

# 800-an Mahasiswa dan Dosen Fapet Undana Bersihkan Sampah di Pantai Oesapa

TEROPONGNTT, KUPANG – Dalam rangka menyambut hari ulang tahunnya (HUT) yang ke-54, Fakultas Peternakan (Fapet) Undana menggelar sejumlah kegiatan. Salah satunya adalah kerja bakti membersihkan sampah di Pantai Oesapa.

Demikian dikatakan Dekan Fakultas Peternakan (Fapet) Undana, Gustaf Oematan kepada wartawan, disela-sela kegiatan kerja bakti pembersihan sampah di Pantai Oesapa, Kota Kupang, Sabtu (9/9/2017) pagi. Sebanyak 800-an mahasiswa dan dosen Fapet Undana terlibat dalam kegiatan kerja bakti membersihkan sampah ini.

“Persoalan sampah bukan hal yang sapele, tapi kompleks. Dari sisi ekologis, membersihkan sampah dan menjaga kebersihan bisa memutuskan rantai penyakit. Salah satunya penyakit DBD,” kata Gustaf Oematan.

Menurut Gustaf Oematan, ada banyak kegiatan yang digelar dalam rangka menyambut hari ulang tahunnya (HUT) yang ke-54 Fakultas Peternakan (Fapet) Undana yang jatuh pada tanggal 1 Oktober 2017. Baik itu kegiatan olah raga, pengabdian masyarakat, maupun kegiatan yang bersifat pengetahuan akademik. Termasuk akan menggelar pula kontes ternak.

Kegiatan kerja bakti membersihkan sampah di kawasan Pantai Oesapa digelar bekerja sama dengan Pemerintah Kota Kupang dan Kelurahan Oesapa, serta disatukan dengan  kegiatan reses Anggota DPRD Kota Kupang, Moses Mandala. Kegiatan ini juga diikuti Asisten II Setda Kota Kupang,  Djama Mila Meha dan Lurah Oesapa, Jhon Keban. (lia)

Comment

https://gawai.co/docs/pkv-games/ https://gawai.co/docs/dominoqq/ https://gawai.co/docs/bandarqq/