Olah Raga

Kalah dari Brigif FC, Juara Bertahan Pukdale FC Kandas di Babak 16 Besar Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup 2023 Kabupaten Kupang

50
×

Kalah dari Brigif FC, Juara Bertahan Pukdale FC Kandas di Babak 16 Besar Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup 2023 Kabupaten Kupang

Sebarkan artikel ini
FOTO : Pertandingan Hari Pertama Babak 16 Besar Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup 2022 Sulamu

TEROPONGNTT, SULAMU – Juara bertahan Tim Pukdale FC kandas di babak 16 besar Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup II Kabupaten Kupang Tahun 2023. Langkah Pukdale FC tertahan setelah dikalahkan Tim Brigif FC 2-1 pada pertandingan yang digelar, Rabu 11 Oktober 2023 lalu.

Keinginan Tim Pukdale FC untuk kembali menjadi juara pertama di Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup II Kabupaten Kupang Tahun 2023, akhirnya Cuma sekedar mimpi.

Langkahnya tidak seindah  pada Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup I Kabupaten Kupang Tahun 2022.

Padahal ketika menggelar acara syukuran setelah berhasil menjadi Juara Pertama Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup Kabupaten Kupang Tahun 2022, Tim Pukdale FC bertekad mengulang Sejarah sebagai pemenang.

Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup II Kabupaten Kupang Tahun 2023 ini digelar di Lapangan Sulamu, Kecamatan Sulamu, Kabupaten Kupang.

Manager Pukdale FC, Kevin Seubelan yang dihubungi melalui pesan whatsapp (WA) pada, Minggu 15/10/2023), mengatakan, Tim Pukdale FC sudah tersingkir di babak 16 besar setelah kalah dari Tim Brigif FC 2-1.

Diakui Kevin Seubelan, Tim Pukdale FC memang kurang matang dalam persiapan ketika bertanding melawan Brigif FC.

Menurutnya, Tim Brigif FC memang memiliki persiapan yang matang sehingga mampu bermain dengan apik sehingga memaksa Tim Pukdale FC harus menerima kekalahan.

“Untuk mempertahankan gelar juara memang berat, karena pada turnamen tahun ini, hampir semua tim melakukan persiapan yang matang sebelum turun ke lapangan,” kata Kevin Seubelan.

Apalagi open turnamen, kata Kevin Seubelan, sehingga rata-rata tim peserta menurunkan pemain-pemain bagus dan berkualitas.

“Apalagi para pemain dari El Tari Memorial Cup juga banyak yang bermain di turnamen kali ini. Jadi lawannya memang berat,” kata Kevin Seubelan.

Kevin Seubelan mengatakan, Tim Pukdale FC akan melakukan latihan dan persiapan yang matang pada Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup III Kabupaten Kupang di tahun 2024 mendatang.

Untuk diketahui, pada turnamen yang sama tahun sebelumnya, Tim Pukdale FC berhasil menduduki posisi puncak sebagai sang juara setelah mengalahkan Tim Kukak FC di pertandingan Final Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup 2022 Kabupaten Kupang yang digelar di Sulamu pada Selasa 27 September 2022.

Sebanyak 38 tim sepak bola ikut ambil bagian dalam Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup II Kabupaten Kupang tahun 2023 ini. Jumlah peserta ini meningkat dibanding dengan jumlah tim yang bertarung dalam perhelatan Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup I Kabupaten Kupang tahun lalu, yang diikuti 34 tim.

Calon Anggota DPR RI Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Dapil NTT 2, Usman Husin, mengaku bahagia, karena banyak tim ambil bagian dalam turnamen sepak bola yang digelar untuk kedua kalinya di Sulamu, Kabupaten Kupang ini.

“Saya bahagia karena pertandingan perdananya disaksikan banyak penonton dan memberi penghiburan kepada masyarakat,” kata Usman Husin pada acara pembukaan turnamen sepak bola tersebut, Minggu (3/9/2023).

Menurut Usman Husin, selain memberi penghiburan kepada masyarakat, Turnamen Sepak Bola Usman Husin Cup II Kabupaten Kupang juga bermanfaat bagi pengembangan bakat generasi muda dalam berolah raga. Sehingga bisa melahirkan bibit-bibit pemain sepak bola yang berkualitas.

(max)

Comment

https://gawai.co/docs/pkv-games/ https://gawai.co/docs/dominoqq/ https://gawai.co/docs/bandarqq/